9 Blog Penerjemahan yang Wajib Dikunjungi

Pada masa awal karier saya sebagai penerjemah sekitar tahun 2005, informasi mengenai penerjemahan kebanyakan saya dapatkan dari milis Bahtera. Seingat saya, saat itu blog belum menjamur seperti sekarang. Memang ada situs jejaring sosial semacam Multiply, tetapi yang membahas khusus penerjemahan saya rasa saat itu masih jarang.

Syukurlah sekarang informasi lebih mudah didapat. Banyak penerjemah yang membuat blog untuk menuliskan pengalaman mereka. Bagaimana jatuh-bangunnya mereka sebelum menjadi seperti sekarang. Atau strategi mereka dalam mencari klien. Atau membagi kiat-kiat meluweskan kalimat supaya tidak berasa terjemahan.

Sebagai blogger, saya menyadari betapa sulitnya mempertahankan blog supaya terus diisi. Terkadang lantaran jenuh atau sibuk, mengisi blog tidak lagi menjadi prioritas. Saat meramban blog penerjemahan berbahasa Indonesia, terkadang saya sedih sendiri karena blog yang saya temukan sudah lebih dari setahun tidak di-update. Alhamdulillah di tengah kelesuan, masih ada beberapa blog penerjemahan yang tetap setia memperbarui tulisannya. Berikut ini 9 blog di antaranya yang saya urutkan berdasarkan abjad.

Continue reading